STMIK Dipanegara Resmi Jadi Universitas Dipa Makassar
Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Dipanegara resmi berubah menjadi Universitas Dipa Makassar.
Perubahan tersebut ditandai dengan serah terima SK perubahan bentuk STMIK Dipanegara menjadi Universitas Dipa Makassar dan Pelantikan Rektor Universitas Dipa Makassar periode 2021-2025, Senin (22/2/2021).
Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah IX, Prof Jasruddin dalam kesempatan itu meminta maaf atas keterlambatan perubahan bentuk STMIK Dipanegara menjadi Universitas Dipa.
“Pertama saya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya, karena perubahan ini ini sedikit terlambat dan berkelok-kelok,” katanya.
Harusnya, kata Prof Jasruddin, perubahan tersebut sejak tahun 2020.
“Ternyata nama itu ternyata susah. Jadi nama itu menjadi sangat-sangat bermakna,” tuturnya.
Prof Jasruddin berharap Universitas Dipa menjadi salah satu universitas yang membanggakan kawasan Timur Indonesia.
Lebih lanjut, dirinya mengatakan bahwa Ilmu Komputer adalah ilmu yang saat ini sangat dibutuhkan bangsa Indonesia.
“Bahkan diproyeksikan 5 sampai 6 tahun ke depan kita butuh minimal 9 juta sumber daya manusia Indonesia yang menguasai digital, teknologi,” tuturnya.
Oleh sebab itu, Prof Jasruddin berharap Universitas Dipa menjadi salah satu perguruan tinggi yang bisa mempersiapkan dan memenuhi harapan sumber daya manusia yang dibutuhkan.
Sementara itu, Rektor Universitas Dipa Makassar, Dr Johny W Soetikno, berterima kasih kepada semua pihak yang turut membantu dalam perubahan status tersebut.
“Tidak mungkin Universitas Dipa terbentuk kalau tidak ada dukungan semua,” katanya.
Dikatakan Dr Johny, bahwa ada banyak pekerjaan yang menanti atas perubahan status kampus.
Oleh karena itu, dia berharap ke depannya dukungan semua pihak terus mengalir.
“Sekali lagi, saya ucapkan banyak terima kasih atas support dan dukungan yang diberikan kepada saya,” tuturnya.
“Saya hanya bisa bicara bahwa saya akan bekerja dan bekerja,” pungkasnya.
Terbit di : https://makassar.tribunnews.com/2021/02/22/stmik-dipanegara-resmi-jadi-universitas-dipa-makassar